Bulan Ramadhan telah tiba! Bulan ramadhan adalah bulan yang selalu di nanti oleh umat muslim setiap tahun nya. Bulan ramadhan sering menjadi momen untuk mencari ketenangan batin dan juga kedamaian spiritual. Nah bagi kamu yang memiliki rencana liburan di Jogja atau justru kamu adalah warga Jogja yang ingin mencari ketenangan batin dengan mengunjungi wisata rohani Jogja artikel ini sangat pas buat kamu!.
Meskipun dalam keadaan berpuasa, tak menjadi penghalang bagi kamu yang ingin eksplor dan mempelajari sejarah wisata religi di jogja untuk menambah wawasan dan keimanan kamu. Kini WisataHappy akan memberikan kamu rekomendasi wisata religi jogja mana aja sih yang pas untuk kamu kunjungi ketika bulan puasa. Langsung saja mari kita simak informasi nya berikut ini!
Daftar Isi
1. Masjid Gedhe Mataram Kotagede

Yang pertama adalah Masjid Gedhe Mataram Kotagede, masjid ini berlokasi di 59CX+67V, Unnamed Road, Sayangan, Jagalan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55192. Dahulunya masjid ini dibangun oleh Sri Sultan Hamengkubuwono I sebagai salah satu pusat penyebaran agama islam di tanah Jawa. Masjid Mataram Kotagede ini merupakan masjid tertua di Yogyakarta.
Masjid ini masih dalam 1 kawasan komplek pasarean makam raja raja mataram yang di kelilingi oleh benteng setinggi 2,5 meter sehingga kamu bisa beribadah di Masjid Gedhe Mataram sekaligus berziarah mendoakan para raja mataram yang telah gugur. Masjid Mataram Kotagede buka setiap hari dan terbuka untuk umum, jadi kamu dapat mengunjungi wisata ini kapan pun. Namun akan lebih baik jika kamu mengunjungi ketika waktu solat untuk dapat merasakan solat berjamaah di masjid tertua di Yogyakarta ini ya!
2. Makam Raja-Raja Imogiri

Kompleks makam ini berlokasi di kabupaten bantul Yogyakarta. Dahulu nya makam ini di bangun oleh Raja dari Kerajaan Mataram Islam yaitu Sultan Agung yang kini digunakan sebagai tempat pemakaman/pasarean para raja-raja Mataram Islam, raja-raja Kasultanan Yogyakarta, dan juga raja kesunanan surakarta. Kompleks makam ini juga sering di sebut sebagai “Pajimatan” yang berasal dari kata “jimat” yang memiliki arti pusaka atau tempat untuk pusaka. Dalam hal ini adalah sosok Raja yang di makam kan pertamakali di makam kan di kompleks pasarean ini yaitu Raja Kerajaan Mataram Islam Sultan Agung yang menjadi leluhur sekaligus pusaka bagi kerajaan dinasti Mataram.
3. Masjid Jogokariyan

Setiap bulan ramadhan tiba masjid Jogokariyan selalu menjadi sorotan masyarakat, bahkan kurang lengkap rasanya apabila bulan ramadhan belum ke masjid Jogokariyan. Hal ini karena setiap tahun nya masjid ini selalu mengadakan rangkaian acara keagamaan dengan tema yang berbeda dan menarik setiap tahunnya. Selain itu di sekitar/sepanjang masjid ini juga kerap mengadakan Pasar sore ramadhan yang banyak menjual berbagai menu buka puasa/takjil yang selalu meriah dan tak pernah sepi dari pengunjung. Masjid Jogokariyan juga menyediakan Setiap malam.
Masjid Jogokariyan dipenuhi oleh jamaah dari berbagai daerah untuk mengikuti rangkaian ibadah, mulai dari shalat Tarawih yang khusyuk hingga Qiyamul Lail di sepertiga malam terakhir. Masjid ini juga menawarkan suasana Ramadhan yang hangat melalui sajian buka puasa gratis yang setiap harinya melibatkan ribuan porsi makanan, hasil kontribusi jamaah dan masyarakat setempat. Jadi Masjid Jogokariyan ini pas banget kamu kunjungi untuk ngabuburit dan juga dapat meningkatkan keimanan mu dengan mengkuti kegiatan keagamaan yang rutin diselenggarakan.
4. Masjid Gedhe Kauman

Masjid Gedhe Kauman berlokasi di Alun-Alun Keraton, Jl. Kauman, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55132 tepatnya berada di barat Alun-Alun Utara. Masih berada di kawasan keraton dan memiliki gaya bangunan khas jawa keraton yang di padukan dengan nuansa islami, masjid ini dahulunya di bangun oleh Sultan Hamengkubuwono ke I. Saat bulan ramadhan tiba masjid ini selalu mengadakan kegiatan keagamaan yang bisa kamu ikuti. Mengunjungi Masjid Gedhe Kauman di bulan Ramadan bukan hanya tentang wisata sejarah, tetapi juga memperkuat hubungan spiritual dengan Sang Pencipta. Jadikan momen ini sebagai kesempatan untuk merefleksikan diri dan meningkatkan kualitas ibadah.
5. Masjid Agung Pura Pakualaman

Masjid selanjutnya yang bisa kamu kunjungi untuk trip rohani di Jogja adalah Masjid Pakualaman. Masjid Agung Pura Pakualaman ini berlokasi di Jl. Masjid Jl. Sewandanan, Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55166. Gaya arsitektur bangunan nya memadukan unsur tradisional Jawa dan sentuhan Islam, yang menciptakan suasana khidmat dan damai.
Masjid ini terletak di kompleks Pura Pakualaman, sehingga Anda juga dapat menikmati nuansa sejarah istana yang kental. Bentuk masjid yang unik dengan ukiran kayu dan dekorasi bernilai seni tinggi menjadikannya lokasi yang cocok untuk beribadah sekaligus belajar sejarah. Setiap tahunnya Masjid Agung Pura Pakualaman selalu mengadakan kegiatan keagamaan seperti kajian islam menjelang buka puasa, berbuka puasa bersama, solat tarawih berjamaah dan juga i’tikaf.
Nah itu dia rekomendasi masjid dan juga wisata rohani yang pas banget kamu kunjungi ketika bulan ramadhan di Jogja. Dari masjid-masjid bersejarah dan makam-makam kerajaan setiap tempat menawarkan pengalaman spiritual yang unik. Dengan mengunjungi tempat-tempat ini, Kamu tidak hanya dapat memperdalam iman dan mendapatkan kedamaian batin, tetapi juga memperkaya pengetahuan dan pemahaman tentang sejarah dan budaya Islam di Indonesia. Jadi, manfaatkanlah bulan suci Ramadhan ini untuk melakukan perjalanan rohani di Jogja, dan temukan kedamaian batin yang kamu cari.